Pelantikan Pejabat Struktural dan Fungsional di lingkup BPS Provinsi Maluku - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Maluku

Publikasi Provinsi Maluku Dalam Angka 2024 dapat diunduh disini 

Pelantikan Pejabat Struktural dan Fungsional di lingkup BPS Provinsi Maluku

Pelantikan Pejabat Struktural dan Fungsional di lingkup BPS Provinsi Maluku

15 Maret 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


#SahabatData - Tepat hari ini (14/3), kekosongan kursi Kepala BPS Kabupaten Kepulauan Tanimbar terisi dengan dilantiknya Freddy Abrahams. Di saat yang yang sama dilantik pula Pejabat Pengawas yaitu Wendy Maureen Hattu sebagai Kepala Subbagian Umum BPS Kota Ambon dan Juardi sebagai Kepala Subbagian Umum BPS Kabupaten Seram Bagian Timur.
Turut serta dalam pelantikan ini 19 CPNS yang diangkat sebagai PNS sekaligus diangkat dalam jabatan fungsional Statistisi dan Pranata Komputer serta 17 PNS yang diangkat dalam jabatan fungsional Pranata Komputer, Arsiparis, Statistisi, dan Analis pengelolaan Keuangan APBN.
Acara Pengambilan Sumpah PNS dan Pelantikan Serta Pengambilan Sumpah Jabatan dilaksanakan di Ruang Aula Kantor BPS Provinsi Maluku yang berlangsung penuh khidmat secara hybrid dan dihadiri oleh Kepala Bagian Umum, Kepala BPS Kabupaten/Kota dan Pejabat Fungsional Madya.
Dalam arahannnya, Kepala BPS Provinsi Maluku, Maritje Pattiwaellapia, berpesan kepada para pejabat yang dilantik agar segera dan secepatnya menyesuaikan diri dengan tugas dan lingkungan kerja barunya. Segera bangun komunikasi dan koordinasi dengan stakeholder terkait di wilayahnya masing-masing, serta terus menjaga dan mempertahankan independensi dan integritas BPS.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi MalukuJl. Wolter Monginsidi – Passo

Ambon 97232

Telp : (0911) 361320 Email : bps8100@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik